Selasa, 19 Mei 2009

JURNAL 10

S.A.L.A.M
hallo kawan edisi ini kita dapat membaca tulisan MILLENIA PASCA DINAPUTRI yang dikenal dengan panggilan Sisil. ia cukup produktif karena setiap muncul di pertemuan Savant selalu menuliskan pengalanmannya dan angan-angannya.
oke deh selamat membaca
wassalam


PANGKENG
sajak-sajak Millenia Pasca Dinaputri

KABAR BUAT ADIK
Halo adikku, bagaimana kabarmu? Baik-baik saja, kan.
Mbak disini baik-baik saja
Mbak senang deh tinggal di Sumenep
Di sini ada taman adipura yang sangat asri
Ramai dikunjungi orang setiap saat
Di taman adipura ada orang berjualan aneka macam
Di sana ada yang jualan baju, kaet, es krim, boneka
Dan enaka macam makanan
Ada sepur-sepuran
Dermulen, odong-odong
Dan banyak yang lain

Banyak pengunjung yang datang
Sehingga taman menjadi ramai
Sampai disini dulu ya
Kapan-kapan kita sambung lagi.
Sumenep, 5 april 2009





ANGGUR

Aku suka buah anggur
Karena rasa buahnya enak
Ciri buah anggur
Rasanya manis
Ada yang berwarna hijau
Ada yang berwarna ungu
Bentuknya bulat dan kecil-kecil
Anggur dipetik dari pohonnya
Buah segar menyehatkan
Sumenep, 5 april 2009



CITA –CITAKU

Cita-citaku ketika besar nanti ingin menjadi dokter
Spesialis jantung dan penyakit dalam

Untuk mencapai cita-cita aku harus belajar dengan rajin
Berdoa dan memohon kepada Allah

Yang aku lakukan, kalau cita-citaku tercapai
Aku bersyukur kepada Allah
Dan mengucapkan terimakasih kepada mama
Yang telah mendidikku

Sumenep, 3 Mei 2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar